Blog

Tindak Lanjut Dialog Pencegahan KTPAP&PA Bersama Kelompok Masayarakat, Pemerintah Desa dan Kecamatan di Kabupaten Bojonegoro

Yayasan Kesehatan Perempuan bersama kelompok dampingan di Kabupaten Bojonegoro mengadakan pertemuan tindak lanjut dialog bersama pencegahan Kekerasan Terhadap Perempuan, Anak Perempuan dan Perkawinan Anak (KTPAP&PA) yang dilaksanakan di Desa Dander, Kecamatan Dander pada hari Selasa, 20 April 2021 dan di Desa Pejok, Kecamatan Kedungadem pada hari Kamis, 22 April 2021 lalu.

Pertemuan ini dihadiri sebanyak 29 peserta dari Desa Dander dan 32 peserta dari Desa Pejok yang terdiri dari unsur masyarakat baik tokoh masyarakat maupun Tokoh Agama, Karang Taruna, PKK, Kader Kesehatan, Pemerintah Desa dan Kecamatan. Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari dialog bersama yang sudah dilakukan sebelumnya untuk melihat dan update dari rekomendasi yang sudah dihasilkan.

Peran dan upaya bersama dari kelompok masyarakat dan stakeholder ini sangat penting dalam pencegahan KTPAP dan PA Dalam forum tersebut dihasilkan kesepakatan bersama untuk mengaktifkan kelompok anak muda seperti karang taruna dan posyandu remaja serta kegiatan di masyarakat yang mendukung pencegahan KTPAP dan PA. Desa Pejok sepakat untuk membentuk posyandu remaja sebagai wadah informasi dan pencegahan terjadinya KTPAP dan PA dengan bekerjasama dengan tenaga kesehatan Puskesmas, PLKB serta Organisasi lainnya, serta isu ini juga masuk menjadi program utama di PKK Desa Dander dan akan disosialisasikan ke seluruh desa di Kecamatan Dander.